
Jual Cctv Murah Di Malang – Di era modern seperti sekarang, teknologi harus dimanfaatkan dengan baik untuk mencegah terjadinya kriminalitas yang terus saja meningkat. Salah satunya yaitu dengan menggunakan perangkat CCTV. Jual CCTV murah di Malang menyediakan perangkat lengkap yang dapat anda gunakan untuk berbagai keperluan.
Anda dapat memasangnya di rumah, kantor, atau di toko untuk meningkatkan keamanan lingkungan sekitar. Namun sebelum itu, perlu diketahui terlebih dahulu bahwa CCTV ini memiliki beberapa jenis. Yuk kenali terlebih dahulu jenisnya supaya tidak salah dalam memilih.

Jenis-Jenis CCTV
1. CCTV Analog
Berdasarkan pemrosesan sinyal videonya, CCTV terbagi menjadi dua jenis yaitu analog dan digital. Pada jenis analog, video diolah dalam bentuk field terlebih dahulu. Kemudian ditransmisikan ke dalam perangkat penerima. Setelah itu, baru dikirimkan ke TV dengan penerima sinyal analog atau digital video recording (DVR).
Kelebihan CCTV analog adalah variasi produknya beragam dengan harga perangkat lebih terjangkau. Selain itu jangkauan kabelnya bisa lebih jauh dan kualitas gambarnya lebih nyata. Namun instalasi CCTV ini cenderung lebih berat dengan peralatan yang relatif lebih banyak.
2. CCTV Digital
Berikutnya ada CCTV digital atau biasa disebut IP CCTV. Pada jenis ini, sinyal gambar diproses menjadi sinyal digital terlebih dahulu. Kemudian ditransmisikan ke receiver melalui kabel UTP dengan menggunakan internet protocol (IP).
Kelebihan CCTV digital antara lain lebih tahan terhadap noise. Karena ada data yang terenkripsi, maka CCTV ini pun lebih aman dibandingkan jenis analog. Akan tetapi, pengaturannya cenderung lebih rumit dan membutuhkan jaringan serta bandwidth yang cukup besar.

3. CCTV Dome
Jika berdasarkan bentuknya, CCTV punya cukup banyak jenis. Pertama, ada CCTV dome yang berbentuk seperti kubah. Instalasi kamera ini sangat praktis karena tidak ada tambahan lensa. Fitur yang dimiliki juga lengkap, mulai dari kualitas gambar HD, mode day and night, fitur perekam suara, sampai wide dynamic range (WDR).
4. CCTV Bullet
Selain CCTV dome, anda juga dapat memilih jenis CCTV bullet yang dilengkapi gagang untuk memegang box kameranya. Jenis ini sering digunakan di perkantoran, ruko, serta pusat perbelanjaan karena didesain untuk luar ruangan. Strukturnya kokoh dan tahan terhadap panas maupun hujan.
Itu dia segelintir jenis CCTV yang ada. Anda bisa menemukan aneka jenis tersebut di tempat jual CCTV murah di Malang. Bahkan jenisnya mungkin bisa lebih dari itu, sehingga dapat anda pilih sesuai kebutuhan masing-masing. Tertarik?
Mencari Jasa Pemasangan CCTV?